Selasa, 27 Desember 2022

Sinetron Bawang Merah Bawang Putih

Dulu waktu saya masih kecil saya masih ingat ada sinetron bawang merah bawang putih, yang jadi bawang merah nya Nia Ramadani dan yang jadi bawang putihnya Revalina Sayuti Temat. Ceritanya Si Bawang Merah Jahat dan Bawang Putih baik, dan bawang merah selalu mendzalimi bawang putih gitulah kira-kira. Kirain saya yang jadi bawang merah nggak bakalan terkenal karena berperan sebagai orang jahat, ternyata bawang merah (Nia Ramadani) lebih terkenal ketimbang Revalina S. Temat padahal Revalina berperan sebagai orang baik. Di Instagram ya Nia Ramadani punya pengikut yang jauh lebih banyak ketimbang Revalina S. Temat. Beda sama sinetron anak jalanan, Reva yang diperankan oleh Natasya Wilona terkenal karena memerankan tokoh protagonis, dan Salsabila tidak atau kurang terkenal karena berperan sebagai tokoh antagonis. Menurut saya terkenal itu bukan karena berperan sebagai protagonis atau antagonis melainkan peran yang dimainkan oleh aktor atau aktris tersebut bagus atau enggak menjiwai atau enggak. Gitu kali ya maaf kalo salah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Teh tubruk khas Slawi tegal

hilang mu takkan kucari lagi

Hilang mu takkan kucari lagi Pergi mu takkan kusesali Dan kembali mu takkan kuharapkan lagi Daripada berteduh ditempat yang salah  Lebih bai...