Share dari grup Facebook : Komunitas Bisa Menulis
Oleh akun : Windy Windy
KONYOLNYA PARA FANS DIRALAT (DIRALAT MENJADI, PINTER DAN CERDASNYA PARA FANS, TANPA NODA DAN CELA, ANTI PETIR ANTI PECAH ANTI BADAI.)
Ngefans sama idola wajar2 aja, mau artis atau public figure dalam bidang apapun, cuma seringkali orang pada ngefans nggak wajar.
Contoh fans artis yang sekarang lagi viral. Pas belum nikah dijodoh2in, pas nikah heboh ada yang sampai ikut ngadain selamatan di rumahnya ikut syukuran, kalau ada yang kritik nggak terima, galak seperti banteng minta kawin.
Sekarang giliran ada kabar dianiaya ada yang sampe nangis gerung2, ada yang sampai lemes nggak mau nyuci, ada yang sampai sakit kepala nangis terus kepikiran.
Bukannya nggak boleh BERSIMPATI, kita harus bersimpati akan musibah orang lain, cuma plislah. Sepertinya kondisi keuangan kalian lebih mengenaskan dan lebih pantas ditangisi deh daripada nasib si artis yang kalian ratapi. Di saat kalian sibuk meratap, bisa jadi kan kebutuhan masak dan jajan anak kalian esok hari lebih penting untuk dipikirkan.
Apakah si artisnya peduli? Tidak! Si artis aja belum tentu tau ada manusia2 seperti fansnya hidup di muka bumi ini.
Sewajarnya ajalah, toh, kalau sodara, tetangga yang kena masalah seperti itu belum tentu sebegitu khawatirnya. Giliran ngejodohin pada bangga ngaku jodoh di tangan Netizen. Giliran dianiaya begini, eh, bilangnnya suruh sabar ujian dari Allah terus disuruh baik2 lagi.
Paragraf terakhir saya ralat deh, soalnya takut gila kalau diserang. Pokoknya fans mereka paling pinter, cerdas, baik hati, tidak sombong, ramah, suka menabung, spek dewa, higienis, anti pecah, tanpa noda dan cela sedikitpun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar